Worksop Penulisan Artikel & Karya Ilmiah

Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) FKIP Universitas Peradaban mengadakan kegiatan workshop dan makrab yang diselenggarakan di Sirampong pada tanggal 30 September 2018. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh mahasiswa baru PBSI sebanyak 24 mahasiswa dan seluruh pengurus Himpunan Mahasiswa PBSI. Sesuai dengan tema kegiatan “Membangun Kreativitas Kepenulisan dalam Lingkup Keakraban” diharapkan setelah mengikuti kegiatan tersebut mahasiswa memiliki pemahaman dan peningkatan kemampuan dalam kepenulisan khususnya bidang karya ilmiah”, tutur Sidqi selaku Ketua HMP PBSI FKIP Universitas Peradaban. Selanjutnya, materi kepenulisan disampaikan oleh Ririn Setyorini, M.Pd. yang merupakan Dosen PBSI FKUP di Universitas Peradaban. Pembahasan yang dipaparkan terkait kiat-kiat meningkatkan motivasi menulis, tata cara ,menulis karya ilmiah, dan publikasi karya ilmiah. Pembicara juga mengajak agar mahasiswa untuk memiliki motivasi berprestasi khususnya dalam bidang penulisan.